Halut, Tabaosmaluku.com – Pangdam XV/Pattimura Mayjen TNI Syafrial, PSC., M.Tr.(Han)., bersama warga Halmahera Utara (Halut) menanam 1.000 bibit mangrove di pantai Desa Mamuya Kec. Galela Kab. Halmahera Utara, Rabu (6/6/2024). Kegiatan tersebut, melibatkan Forkopimda Kabupaten Halut, tokoh masyarakat dan para pelajar.
Dalam sambutannya Pangdam mengatakan, penanaman mangrove tersebut merupakan bagian dari rangkaian TMMD ke-120 di wilayah Kodim 1508/Tobelo.
Pangdam menyebut, penanaman bibit mangrove tersebut bertujuan untuk mensosialisasikan pentingnya melestarikan lingkungan, untuk menjaga kelanjutan ekosistem laut dan mengantisipasi ancaman abrasi.
“Mangrove ini sangat penting untuk menjaga kelestarian alam, khususnya di pesisir pantai, dan bermanfaat untuk mencegah abrasi. Diharapkan, nantinya bisa menjadi sarang ikan maupun kepiting yang bermanfaat untuk masyarakat”, ujarnya.
Untuk diketahui, kunjungan kerja Pangdam ke Halut ini, akan menutup kegiatan TMMD ke-120 di wilayah Kodim Tobelo, yang akan berakhir pada 7 Mei besok.
Dalam kegiatan tersebut, Pangdam XV/Pattimura didampingi Danrem 152/Baabullah Brigjen TNI Elkines Villando Dewangga Kusumawide, Aster Kasdam XV/Pattimura Kolonel Kav Suteja, S.H., M.Si., Kabekangdam XV/Pattimura Kolonel Cba Mustadir Abduh, S. Sos., M.Si., dan Dandim1508/Tobelo Letkol Inf Davit Sutrisno Sirait, S. E. (**)